Hotel Review: The Papandayan, Bandung

Monday, June 23, 2014

Beberapa waktu lalu saya dapat kesempatan untuk menginap di Hotel Papandayan karena kebetulan ada saudara suami yang menikah di ballroom hotel-nya. Kami sekeluarga berangkat dari Jakarta dan langsung check-in di Papandayan hotel.

Lokasi hotel ini terletak di tengah kota, tepatnya di Jl. Gatot Subroto no.83. Lumayan strategis terutama untuk business trip. Hotel Papandayan ini sebenarnya termasuk hotel lama yang sudah berdiri sejak beberapa tahun silam, namun hotel ini sekarang sudah direnovasi total dan kamar-kamar nya sudah modern dengan fasilitas yang juga up-to-date. Hotelnya sendiri adalah hotel bintang lima jadi tidak perlu diragukan lagi service serta fasilitasnya.

(photo source)

Waktu itu saya menginap di Classic Room with double bed. Classic room ini ada yang twin bed juga, dan setiap kamar di Papandayan kalau nggak salah ada pilihan "Smoking" dan "Non-Smoking room". 

Waktu itu saya mendapatkan kamar yang Non-Smoking (kalau nggak salah ada denda-nya lho kalau merokok di kamar non-smoking ;p). Waktu pertama masuk ke kamarnya saya happy banget soalnya kamarnya bagus banget dan berhubung baru direnovasi jadi masih kerasa "baru" nya hehe.. Tampilannya kalem, hangat, dan modern. Suka bangett ;)

Yang paling bikin suka sih karena kamar mandinya ada kaca tembus pandang ke kamar hehe Sepertinya model begini lagi trend ya di kalangan perhotelan. Enak sih soalnya kamar mandinya jadi nggak terasa terlalu tertutup dan sumpek. Kaya gini nih kamarnya:

(photo source)

Kamarnya luas dan sangat nyaman. Fasilitasnya lengkap, mulai dari tv cable, kulkas, safe box, meja + kursi, sofa, bath robes, hairdryer, etc.. Juga tersedia Free Wi-Fi dan air mineral botol gratis, waktu itu sih saya juga dapat buah-buahan complimentary. Lumayan dapet apel dan pear ;)

(mejeng di kamar)

Kamar saya menghadap ke jalan raya bagian depan hotel tapi suara berisiknya nggak terdengar di kamar jadi nggak mengganggu waktu istirahat. Jendela nya lebar-lebar (saya suka!) dan bisa dibuka. Oya, di depan hotel ada Circle-K, waktu malam-malam saya kelaparan saya dan suami nyebrang buat beli popmie dan masak di hotel pakai pemanas air yang disediakan di meja kamar ;p

Untuk breakfast pilihan menu-nya lumayan banyak. Seperti biasa, modelnya buffet, bisa pilih makan di dalam atau diluar. Pilihan makanan antara lain ada bubur ayam, nasi goreng, roti-rotian, cereal, sosis dan teman-temannya, aneka telur masak, sampai colenak dan cotton candy juga ada ;)

Untuk fasilitas hotelnya sendiri banyak yang bisa diacungi jempol. Kolam renangnya walaupun tidak terlalu luas tapi lumayan untuk olahraga beberapa laps, dan spa nya patut diacungi jempol. Untuk anak kecil juga ada kegiatan di taman belakang yang asri seperti misalnya aktifitas memberi makan ikan atau "bird release" alias melepaskan burung ke udara.

Area kolam renang (photo source)
Area garden (photo source)
Area lobby (photo source)

Rate untuk kamar classic double / twin bed seperti kamar saya adalah sekitar 1 juta s/d 2 juta-an rupiah (tergantung tanggal menginap dan jenis kamar Smoking atau Non-Smoking). Tapi dengan potongan diskon harganya jadi sekitar Rp 850.000 s/d 1 juta-an. Untuk diskon bisa didapat di website seperti Agoda.com, Booking.com, maupun di website resmi The Papandayan Hotel nya sendiri.

Selain penawaran diskon di website Papandayan Hotel yang lumayan menggiurkan, tadi saya juga menemukan penawaran di Living Social seharga Rp 899.000 only - untuk kamar Premiere Room + Breakfast for 2 ! Buruan aja klik link Living Social sebelum penawarannya habis. Lumayan tuh buat yang mau cobain hotel bintang lima ^o^

Overall, puas banget sama kamar, service, fasilitas, dan kenyamanan kamar di Hotel Papandayan ini. Buat yang tinggal di Bandung dan mau ngerayain wedding disini juga oke. Ballroom nya luas dan bagus. Kemarin saudara saya yang nikah disini dekornya bagus banget dan pakai catering hotel, makanannya enak-enak semua ;)

(Ballroom hotel)

Segitu dulu reviewnya ya. Kapan-kapan sih saya mau lagi nginep disini kalau ada kesempatan hehehe


Cheers,
 
Photo source: Agoda, Booking, The Papandayan

No comments:

Post a Comment

I always love comments, that means we're "interacting" ^o^
Thank you for the comment and I'll return the favors by checking out and comment back on your blog ^o^

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS